Melalui Binter Kitorang Basudara Anggota Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Merangkul Masyarakat Papua Selatan

  • Bagikan

Brasnews.net-Boven Digoel
Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB yang bertugas diperbatasan dibawah Kolakops Korem 174/Anim Ti Waninggap melalui Program Binter Kitorang Basudara merangkul masyarakat wilayah kabupeten Boven Digoel Papua Selatan, Selasa (05/03/2024)

Anggota Satgas Pos Upkim melaksanakan Binter dikampung Upkim Distrik Waropko Kabupaten Boven Digoel Provinsi Papua Selatan, kegiatan ini dilakukan dalam rangka patroli keamanan sekaligus mengecek kondisi masyarakat kampung binaan,

Baca juga beritanya  Lawatan ke Hamparan Perak, Bupati Resmikan Dua Jembatan & Empat Jalan

Dansatgas Letnan Kolonel Inf.Agus Satrio Wibowo S.I.P, Mengungkapkan”, Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB selain tugas pokok menjaga sepanjang wilayah perbatasan dan Patok Batas Negara, juga melaksanakan Binter dalam rangka mendukung tugas pokok Satgas, Program Binter Kitorang Basudara bertujuan untuk membantu serta merebut hati dan pikiran masyarakat untuk sama sama mendukung menjaga stabilitas keamanan diwilayah penugasan perbatasan RI-PNG,” Ujar Dansatgas,

Baca juga beritanya  SMAN 3 Tubaba Diduga Tahan Ijazah Siswa

Masyarakat terlihat senang dengan kehadiran Satgas ditengah mereka dan menyambut baik serta mendukung kegiatan Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB untuk sama – sama menjaga Stabilitas Keamanan diperbatasan,

Semoga dengan kehadiran Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB masyarakat dapat merasakan langsung manfaatnya,

Wartawan Wiwin Hendra

  • Bagikan