Kodim 0119/BM Cek Kelengkapan Randis Prajurit

  • Bagikan

Redelong – Brasnews net

Guna Antisipasi Garplin (Pelanggaran Disiplin) Staf Intelijen Kodim 0119/BM Cek Kelengkapan kendaraan dinas (Randis) Prajurit bertempat dilapangan Makodim Jln. Jalur Dua Desa Wonosobo Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah” Rabu 17 Juli 2024

“Pengecekan tersebut secara langsung dipimpin oleh Dandim 0119/BM Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan SE.M. Han dengan melibatkan Staf Intelijen dan Provost Kodim”

Baca juga beritanya  KIP Bireuen, Gelar Simulasi Pemilihan Pemungutan Suara

Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan SE.M.Han melalui Pgs. Pasi Intel Letda Inf Dodi Kurnia saat dikonfirmasi mengatakan” Pengecekan
Randis dilakukan guna untuk antisipasi Garplin prajurit diantarannya pengecekan kondisi kendaraan, kelengkapan surat menyurat, helm dan SIM TNI.

Lanjut Letda Dodi “Pengecekan ini rutin kita laksanakan persemester namun waktunya kita yang menentukannya.

Pengecekan randis ini merupakan upaya dan langkah antisipasi staf Intelijen untuk menertibkan para prajurit saat berlalu lintas di jalan raya sehingga terhindar dari hal-hal yang tidak kita inginkan, apa lagi saat ini telah berlangsung Operasi Patuh Seulawah Ta 2024 yang sedang berlangsung.

Baca juga beritanya  Klarifikasi Pihak Rekanan Terkait Pemberitaan Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni di Simeulue

Adapun hasil pengecekan, alhamdulillah kondisi randis dalam keadaan baik dan lengkap secara administrasi, artinya randis tersebut layak dipakai oleh prajurit.

Ia” Menekankan kepada seluruh prajurit dan keluarnya agar selalu patuh dan
tertib berlalu lintas dan mematuhi semua rambu-rambu lalu lintas di jalan raya sehingga dapat mencegah terjadinya Laka Lalin yang dapat merugikan diri sendiri serta satuan dan kami ingatkan sebelum berpergian selalu cek kondisi randis tersebut (cek oil mesin, rem ban, lampu sen, spion dan kenakan Helm SNI serta lengkapi SIM TNI STNK)” Pungkasnya.(Zhara)

  • Bagikan