Langsa | Brasnewsnet
Pemerintah Kota Langsa kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga yang tertimpa musibah. Kali ini, bantuan masa panik disalurkan kepada korban kebakaran rumah di Gampong Kapa, Kecamatan Langsa Timur, pada Rabu (11/09/2024).
Bantuan diserahkan langsung oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ali Musafah, SE, didampingi Kepala Dinas Sosial, Armia, SP, Sekretaris Baitul Mal Langsa dan sejumlah pihak terkait.
Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok, sandang, peralatan dapur, hingga bahan bangunan untuk membantu korban memperbaiki rumahnya.
“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban korban dan membantu mereka untuk segera bangkit kembali,” ujar Ali Musafah saat menyerahkan bantuan.
Korban kebakaran adalah keluarga Tarmizi (62), seorang wiraswasta, beserta dua orang anaknya. Musibah ini tentu saja sangat mengguncang keluarga kecil tersebut.
Bantuan yang diberikan kepada korban cukup lengkap, mulai dari bahan makanan pokok seperti beras, minyak goreng, dan mie instan, hingga perlengkapan rumah tangga seperti kasur, matras, dan peralatan masak. Selain itu, terdapat juga bantuan berupa bahan bangunan untuk membantu korban memperbaiki rumahnya yang rusak akibat kebakaran.
Penyaluran bantuan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Langsa dalam memberikan perlindungan sosial kepada warganya, terutama bagi mereka yang mengalami musibah. Bantuan ini diharapkan dapat menjadi semangat bagi korban untuk kembali memulai kehidupan yang baru.