Bireuen | Brasnews.net
Panwaslih Kecamatan Kuta Blang telah melantik Pengawas PPG untuk bertugas yang tersebar diseluruh Kecamatan Kuta blang. Acara yang bertajuk Pelantikan dan Pembekalan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kecamatan Kuta Blang sukses digelar di aula kecamatan. Kamis (12/9 2024).
Turut hadir dalam acara pelantikan Muspika Kecamatan, Kepala Desa se-Kecamatan Kuta Blang.
Acara pelantikan berlangsung di aula Kecamatan. Selain dilantik, seluruh Pengawas Pengawas Pemilihan Gampong ( PPG ) juga mengikrarkan fakta integritas dalam melaksanakan tugasnya.
Setelah acara pelantikan selesai, dilanjutkan dengan Sambutan dari Ketua Panwaslih Kecamatan Kuta Blang” Bukhari yang mengucapkan selamat atas dilantiknya 41 Pengawas Petugas Pemilihan Gampong se-Kecamatan Kuta Blang.PPG bertugas mengawasi tahapan Pilkada di tingkat Gampong
Camat Kecamatan Kuta Blang, Salamuddin. S.Pd dalam sambutannya berharap Pemilu 2024 di Kecamatan Kuta Blang berlangsung sukses dan kondusif.
“ Dengan dilantiknya Pengawas PPG hari ini, saya berharap Pengawas PPG bersama KPPS sebagai penyelenggara pemilu di tingkat yang paling bawah, dan berada di garda paling depan, dapat menyelenggarakan pemilu di Bireuen dengan aman, tertib dan damai, bersama-sama menjaga agar Kecamatan Kuta Blang tetap kondusif di masa Pemilu 2024”, harapnya
Dalam kesempatan yang sama. Polisi Sektor
Kuta Blang, menyampaikan arahan mengenai pelaksanaan Pemilu 2024.serta mengajak Pengawas Pemilihan Gampong ikut aktif mengimbau kepada peserta pemilu yang melaksanakan kampanye agar tertib
“ Dengan akan dimulainya kampanye terbuka saya mengajak seluruh jajaran Pengawas pemilu untuk ikut aktif mengawasi kampanye terbuka kepada partai politik yang mendukung masing masing pasangan calon
Pelaksanaan kampanye, untuk bersama-sama menjaga kenyamanan dan ketertiban dan kedamaian”, ungkapnya
Danramil Kuta Blang juga menyampaikan semoga di Kecamatan Kuta Blang menjelang pelaksanaan pemilu pada 27 November 2024 dapat berjalan dengan baik sehingga terlaksananya pemilu yang jujur dan adil
Acara ditutup dengan pembacaan doa, para undangan meninggalkan tempat pelantikan, kemudian dilanjutkan acara internal berupa pembekalan materi bagi Pengawas PPG dari Panwaslih kecamatan.
(HS)