Jauhi Hal-Hal Negatif, Pesan Babinsa Koramil 05/Permata Saat Komsos Bersama Tokoh Pemuda

  • Bagikan

Redelong – Brasnews.net Babinsa Koramil 05/Permata, Kodim 0119/BM Sertu Nasrin melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Tokoh Pemuda Desa Bener Kelipah Utara, Kecamatan Bener Kelipah, Kabupaten Bener Meriah, Rabu (04/12/2024).

Hal ini dilakukan guna mempererat tali silaturahmi dan menghimbau para pemuda untuk membiasakan diri berbuat hal yang positif dan menghindari hal-hal yang bersifat negatif seperti peredaran gelap penyalahgunaan narkoba dan kegiatan lain yang bisa mengganggu kondusifitas wilayah.

Baca juga beritanya  Polisi Buru Pelaku Lain dalam Kasus Penggelapan Miliaran Rupiah di PT. Anugrah Berkat Anda-Depo Langsa

Babinsa Bener Kelipah Utara mengatakan, tokoh pemuda menjadi salah satu tujuan dalam membina dan meningkatkan jalinan komunikasi guna mempererat tali silaturahmi dan kerja sama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa di wilayah.

“Mengingat merekalah yang dapat menjadi pelopor ketertiban dan keamanan lingkungan sekitar serta menjadi promotor kegiatan positif dengan kegiatan yang membangun Desa”, ujarnya.

Baca juga beritanya  Pemkab Beltim Raih Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik dari Ombusman RI

Kegiatan ini juga sebagai wujud nyata kepedulian TNI dalam mendukung terciptanya keamanan yang berkelanjutan di tengah masyarakat, serta memperkuat kemitraan antara TNI dan elemen masyarakat, pungkasnya.

Zhara

  • Bagikan