Simeulue Aceh – Brasnews.net, Sejak didirikan baru beberapa Minggu , organisasi Devayan Safakat yang bergerak dibidang sosial kemasyarakatan terus berkomitmen memantau dan membantu warga yang membutuhkan serta menunjukkan kepeduliannya. Kamis, 25 Juli 2024.
Pada Rabu kemarin, organisasi tersebut kembali menunjukkan komitmen nya. Kali ini donasi disalurkan kepada pasien anak penderita bocor jantung, Mirsan Sabri (8) tahun asal desa Angkeo kecamatan Teupah Barat, yang sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Simeulue. Pasien ini rencananya akan segera dirujuk ke Rumah Sakit Zainoel Abidin (RSZA) di Banda Aceh untuk mendapatkan perawatan yang lebih intensif.
Kondisi anak yang memerlukan perawatan serius itu telah menyentuh hati banyak orang. Pihak keluargapun telah berjuang keras untuk perawatan dan kesembuhan anaknya. Tampak rasa terharu diraut wajah orang tua anak saat menerima donasi yang digalang dan diserahkan Devayan Safakat kemarin, karena mereka merasa lebih terbantu.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan. Ini sangat berarti bagi kesembuhan anak kami,” ujar Ayah kandung pasien anak saat menerima donasi yang diserahkan langsung Sekretaris Umum Devayan Safakat di RSUD Simeulue kemarin.
Usai penyerahan donasi untuk pasien anak di RSUD Simeulue, Devayan Safakat juga memberikan bantuan kepada pasien atas nama Sabirudin, asal Labuan Bajau kecamatan Teupah Selatan (melalui rekening keluarga pasien) yang saat ini sedang dirawat di RSZA Banda Aceh.
Ketua Devayan Safakat, melalui sekretaris umum, Alis Anizar, menyatakan keyakinannya dengan dukungan dari seluruh warga Devayan dan dermawan, Devayan Safakat berkomitmen untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama mereka yang sedang menghadapi situasi sulit.
“Devayan Safakat lahir ditengah-tengah masyarakat untuk masyarakat dan siap menjadi jembatan antara satu dan yang lainnya. Kami berharap, dengan bantuan ini, pasien dapat segera pulih dan kembali berkumpul dengan keluarga dan teman-teman mereka,” ujar Alis Anizar.
Pengurus Devayan Safakat juga mengucapkan terimakasih kepada para dermawan yang ikut memberi perhatian dan membantu donasi untuk kesembuhan pasien yang saat ini sedang berjuang melawan penyakit yang dialaminya.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada dermawan dan pihak-pihak yang telah ikut terlibat mengumpulkan donasi tersebut. Semoga kita selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT, aamiin, ucap sekretaris Devayan Safakat itu.
Alis Anizar juga menyebutkan, gerakan sosial tersebut diharapkan tidak hanya memberi harapan baru bagi para pasien dan keluarganya, tetapi juga menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli dan terlibat dalam kegiatan kemanusiaan. (abec)