Marak Judi Online, Kodim 0117/Aceh Tamiang Razia Ponsel Anggota Dan PNS

  • Bagikan

Brasnews.net – Aceh Tamiang
Dalam upaya menegakkan disiplin bagi Prajurit dan PNS Kodim 0117/Aceh Tamiang ikut serta menindaklanjuti maraknya permainan judi online. Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol Inf Andi Ariyanto, S.I.P., M.I.P., yang di wakili Pasi Pers Kodim 0117/Atam Kapten Inf Matno, ES. memimpin pelaksanaan Apel pagi yang dilanjutkan dengan pemeriksaan semua handphone milik anggota jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang baik militer maupun PNS. Jumat (21/06/2024) pagi

Baca juga beritanya  Polres Lhokseumawe Ungkap Kasus Pencurian Mobil Dinas Kesehatan

Kegiatan pemeriksaan dilakukan seusai pelaksanaan Apel pagi yang berlangsung di lapangan Apel Parikesit Makodim 0117/Atam Jln. Lintas Sumatera Medan-Banda Aceh Desa Sungai Liput, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang. Tampak Pasi Pers Kodim 0117/Atam Kapten Inf Matno, ES mengecek secara detail setiap handphone milik Anggota jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang.

Kegiatan pemeriksaan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut arahan dari komando atas tentang aturan penggunaan media sosial di kalangan prajurit meskipun anggota beserta keluarganya kini telah tertib dan bijak dalam bermedia sosial namun tidak menutup kemungkinan pelanggaran kegiatan judi online dan pinjaman online yang bersifat privasi dilakukan oleh seorang prajurit maupun PNS.

Baca juga beritanya  Tanggapan Positif Masyarakat Menjelang 100 Hari Program Kerja Prabowo-Gibran

Dandim 0117/Aceh Tamiang melalui Pasi Pers menekankan kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodim 0117/Aceh Tamiang dan keluarga untuk menghindari pelanggaran judi online ataupun pinjaman online dan bentuk-bentuk pelanggaran lainnya karena hal tersebut hanya akan merusak serta merugikan diri sendiri dan keluarga,” lanjutnya.

Lebih lanjut Ia menjelaskan Kegiatan Pengecekan HP akan selalu dilakukan secara berkala kepada Prajurit dan PNS dan jika nanti ada oknum anggota yang kedapatan menyimpan serta menggunakan aplikasi tersebut kita akan mengambil langkah-langkah yang tegas terhadap Prajurit dan PNS bila perlu kita akan memberi sanksi yang berat,” pungkasnya.
PENULIS:Pendim0117atam

Baca juga beritanya  Polres Aceh Timur Selidiki Penyebab Terbakarnya Pintu Kantor Geuchik Keude Blang

Wartawan Wiwin Hendra

  • Bagikan