LANGSA | Brasnews.net Penjabat Wali Kota Langsa, Syaridin, S.Pd., M.Pd., yang diwakili Sekretaris Daerah Kota Langsa, Ir. Said Mahdum Majid, melantik Pengurus Da’i Kota Langsa periode 2023-2028 di Aula Sekretariat Daerah Kota Langsa, Selasa (30/01/2024).
Dalam sambutannya, Said Mahdum Majid menyampaikan bahwa Da’i merupakan bukan sekadar beban, melainkan amanah suci yang memerlukan ketabahan, keilmuan, dan ketakwaan kepada Allah SWT.
“Saya berharap Da’i Kota Langsa dalam mengemban misi dakwah ini, harus menjadi teladan dan panutan bagi masyarakat, mengajarkan nilai-nilai toleransi, keadilan, dan kasih sayang. Islam bukan hanya tentang ritual ibadah, tetapi juga tentang berlaku adil, berbuat kebaikan, serta memberikan manfaat kepada sesama,” ungkap Sekda.
Said Mahdum Majid mengatakan, “Pengurus Da’i Kota Langsa adalah ujung tombak dalam menjaga keberlanjutan nilai-nilai agama di tengah perubahan zaman. Oleh karena itu, saya berharap saudara-saudara senantiasa memperbaharui pengetahuan, berkomunikasi dengan masyarakat secara efektif, dan membangun dialog yang positif dengan berbagai lapisan masyarakat, serta dapat memberikan kesejukan kepada umat menjelang hari pencoblosan 14 Februari mendatang,” tutupnya.
Pelantikan Dai Kota Langsa periode 2023-2028 ini dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Langsa, Ketua DPRK Langsa, Maimul Mahdi, S.Sos., Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Langsa, Kodim 0104 Aceh Timur, Kapolres Langsa, Kajari Langsa, Pimpinan BUMD, Kepala SKPD, para Dai, dan undangan.(t anes)