Pemko Langsa Salurkan Bantuan Pasca Kebakaran di Block PJKA Paya Bujok Blang Pase

  • Bagikan

Langsa,  brasnews.net  7 April 2024 – Pemerintah Kota Langsa (Pemko Langsa) bergerak cepat menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di Block PJKA Paya Bujok Blang Pase, Langsa Kota pada Sabtu, 6 April 2024.

Bantuan diserahkan langsung oleh Pj. Walikota Langsa Syaridin, S.Pd, M.Pd didampingi Geuchik PB.Blang Pase Musfizar, Sekretaris Baitul Mal Langsa , Juwahir, SE, M.A.P, Kaban BPBD Nursal, S.STP, MSP, Camat Langsa Kota Yusrizal, ST, Kadis Sosial Armia, SP, serta Tim Tagana pada hari Minggu, 7 April 2024.

Baca juga beritanya  Satgas Saber Pungli UPP Provinsi Aceh Gelar Rakor Tahun 2023

Bantuan yang diberikan berupa sembako, seperti minyak goreng, roti, kecap, sarden, sambal, daster, kain sarung, mukena, sajadah, jilbab, kain panjang, family kit, paket sandang, matras, kasur, tenda gulung, food ware, makanan siap saji, baju koko, baju kaos kerah, beras, dan kids wear.

Pj. Walikota Langsa Syaridin, S.Pd, M.Pd menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemko Langsa terhadap korban musibah kebakaran. Ia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban para korban.

Baca juga beritanya  Problematika Wartawan Yang Sudah Dan Belum UKW Di Pemprovsu

“Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban para korban dan semoga mereka dapat segera pulih dari musibah ini,” ujar Syaridin.

Penyerahan bantuan tersebut disaksikan oleh sejumlah unsur pejabat dari Pemko Langsa dan masyarakat setempat.

T ans

 

  • Bagikan