PTPN IV Reg VI KSO Langsa Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Serta Santuni Anak Yatim

  • Bagikan

Kota Langsa | Brasnewsnet

Keluarga Besar PT Perkebunan Nusantara IV Regional VI menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 19 Rabiul Awal 1446 Hijriyah Tahun 2024 di Wisma Bina Marga PTPN, Senin (23/09/2024). Acara ini menghadirkan Ustadz Irfan Yusuf, S
Pd.I sebagai penceramah.

Management PTPN lV Regional VI KSO Langsa juga memberikan santunan anak yatim yang berada di wilayah operasional PTPN ini adalah bentuk talih asih dan kebahagiaan  dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Dalam kata sambutannnya, Regional Heard PTPN IV Regional VI KSO Syahriadi Siregar mengajak seluruh karyawan untuk memanfaatkan momentum ini sebagai ajang meningkatkan iman serta kecintaan kepada Islam.

Baca juga beritanya  IWB Akan Segera Laporkan Oknum Pemberi Hutang di duga berkedok PNPM di Desa Taman Sari

Syahriadi Siregar juga mengajak jemaah agar bersama-sama meneladani sifat Rasulullah SAW sekaligus menerapkannya saat menjalankan aktivitas sehari-sehari, termasuk dalam pekerjaan. Sifat-sifat tersebut adalah Siddiq, Amanah, Tabligh dan Fathonah. Serta tak lupa mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah hadir serta panitia yang telah mensukseskan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada hari ini.

“Sehingga keluarga besar PTPN IV  Regional VI memiliki rohani yang tangguh dan mampu berdampak pada etos kerja yang baik dan benar dalam mendukung pelaksanaan pekerjaan sehari-hari,” ujarnya. Dan juga mengingatkan jemaah agar bersungguh-sungguh menghayati dan membawa pulang ilmu dari tausiyah yang disampaikan ustadz pada Maulid kali ini.

Baca juga beritanya  Letkol Kav Ino Dwi, Hadiri Pemberian Remisi 219 Napi Di Rutan Kelas IIB Bener Meriah

Saya atas nama manajemen PTPN IV  Regional VI Langsa mengharapkan agar peringatan Maulid dan semua hari besar keagamaan lainnya tidak sekadar seremonial belaka. Tetapi juga menjadi sarana untuk lebih memahami dan menghayati makna yang terkandung di dalamnya,” ujar Syahriadi Siregar.

Hadir dalam kegiatan Regional Heard VI KSO Langsa Syahriadi Siregar, Dandim 0104/Atim yang diwakili Kasdim Mayor Inf. Hadafi, Kajari Langsa yang diwakili Kasubbag Pembinaan, Sevp OP PTPN IV Regional Head VI KSO Langsa T. Zein Ikhwan, para manager kantor dan Perkebunan, para Kabag PTPN IV Regional Head VI Langsa, Dansub Denpom IM/1-2 Langsa yang diwakili Batimin Peltu Yunani, Ketua Persatuan Wartawan Langsa (Perwal), para Staf dan Karyawan serta direktur PT CMMN beserta staf dan para tamu undangan lainnya.

  • Bagikan