Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan Adakan Silahturahmi Dan Memberikan Bantuan Untuk Pondok Pengajian Di Kelurahan Sicanang

  • Bagikan

Brasnews.net |Belawan

Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan mengadakan silahturahmi dan memberikan bantuan ke Pondok Pengajian Sicanang.

Silahturahmi Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan dilaksanakan oleh AKP. Armansyah Siregar SH, IPDA Rostatin Sihombing S.Psi, Cht, CNLP dan BRIPKA Burhanuddin SH beserta jajarannya ke Pondok Ustad Syaiful Bahri.

Pada giat ini juga Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan memberikan bantuan berupa 15 buah Al Qur’an, 15 buah Rehal, 2 buah Ambal Shalat ukuran 3 x 4 Meter, 4 Lembar Triplex ukuran 18 Mili dan 6 batang ukuran 2 x 3 meter.

Baca juga beritanya  Bimbel Anggola Education Memberikan Penghargaan kepada SDN 54 Kota Banda Aceh

Bantuan ini untuk Pondok Pengajian Sicanang agar anak – anak yang mengaji lebih nyaman dalam melakukan proses belajar dan dapat berguna di masyarakat.

Dengan adanya pondok – pondok pengajian ini dapat membentuk akhlak yang baik bagi anak – anak sehingga dapat mencegah Tawuran dan bahaya Narkoba. Pondok Pengajian seperti ini harus dibina dan dibantu agar bisa lebih banyak lagi kata Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan AKP. Armansyah Siregar SH kepada awak media.

Baca juga beritanya  Polres Langsa Laksanakan Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2024

Dengan dilakukan silahturahmi seperti ini meningkatkan hubungan Polri dan masyarakat semakin erat dan harmonis. Silahturahmi di pondok pengajian Ustad Syaiful Bahri dan anak – anak yang mengaji rutin dilakukan Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan disampaikan IPDA Rostatin Sihombing S.Psi, Cht, CNLP kepada pihak media. (combat)

  • Bagikan