Satgas TMMD Komsos Bersama Masyarakat

  • Bagikan

Redelong –Brasnews.net_ Satuan Penugasan (Satgas)TMMD) ke 121 tidak hanya fokus kegiatan program, namun kegiatan komsos dilaksanakan guna mempererat kemanunggalan TNI dengan para tokoh dan pemuda setempat di Desa Belang Panu Kecamatan Syiah Utama, Kabupaten Bener Meriah” Jumat 2 Agustus 2024.

Dansatgas (TMMD) ke 121, Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan SE.M.Han, saat dikonfirmasi mengatakan”
Komsos, yang dilakukan Tim satgas dilapangan bertujuan membangun hubungan yang lebih dekat dan harmonis sehingga interaksi dengan warga dan tokoh pemuda terbangun dan terpelihara dengan masyarakat setempat”

Baca juga beritanya  Dukungan BEMSI Sumbagut untuk Keamanan Pemilihan Walikota Medan 2024

Lanjutnya” Melalui interaksi secara langsung selain bersilaturahmi juga dapat berbagi pengalaman antara warga dan Tim satgas” Ujarnya

Sementara itu, tokoh pemuda Desa Belang Panu an. Rudi 42 tahun, saat di konfirmasi oleh personil penerangan Kodim (Pendim) sangat mengapresiasi program TMMD yang dikerjakan oleh Tim satgas yang dapat menyatu dengan masyarakat kami.

Baca juga beritanya  Satgas TMMD: Gelar Penyuluhan Narkoba

Dengan kehadiran Tim satgas, selain desa kami mendapat pemerataan pembagunan juga meningkatkan UMKM bagi pedagang kecil yang ada disini.

Kami berharap” Silaturahmi yang sudah terjalin baik ini, tetap terjaga meski berakhirnya program TMMD Ke 121 nantinya seperti olahraga sepak bola dan lainnya, pungkasnya.

Zhara

  • Bagikan