SDN 11 Langsa Wakili Provinsi Aceh Raih Penghargaan Adiwiyata Mandiri 2024

  • Bagikan

Jakarta | Brasnewsnet

Sekolah Dasar Negeri (SDN) 11 Langsa mewakili Provinsi Aceh berhasil meraih penghargaan Adiwiyata Mandiri Tahun 2024 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. Penghargaan ini diserahkan oleh Wakil Menteri LHK RI, Dr. Alue Dohong, didampingi Staf Ahli Menteri Bidang Regulasi Kemendikbud, Nur Syarifah, Kepala BP2SDM Ade Palguna Ruteka, dan Dewan Pertimbangan Gerakan PBLHS Soeryo Adiwibowo.

Kepala SD Negeri 11 Langsa, Anita Tresia, menerima penghargaan tersebut didampingi oleh Kadis Dikbud Kota Langsa, Dra. Suhartini, Kepala DLH Ade Putra Wijaya Siregar, di Auditorium Dr. Soedjarwo Gedung Manggala Wanabakti Jakarta, Rabu (02/10/2024).

Baca juga beritanya  Puluhan Prajurit Kodim 0119/BM Laksanakan Pembinaan Fisik

Dra. Suhartini menyampaikan bahwa penghargaan Adiwiyata merupakan apresiasi bagi sekolah yang berhasil melaksanakan gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS). “PBLHS adalah sekolah yang melaksanakan aksi kolektif secara sadar, sukarela, berjejaring, dan berkelanjutan dalam menerapkan perilaku ramah lingkungan hidup,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa kota Langsa masuk dalam 22 besar Adiwiyata Mandiri tingkat nasional dan mendapatkan dua penghargaan sekaligus, yaitu Adiwiyata Mandiri tingkat SD dan Adiwiyata yang masuk 22 besar. “Penghargaan Adiwiyata Mandiri Tahun 2024 meningkat dari tahun sebelumnya, yaitu Adiwiyata Nasional Tahun 2023,” tambahnya.

Baca juga beritanya  Satresnarkoba Polres Aceh Selatan Ungkap Kasus Penyalahgunaan Narkotika Jenis Sabu.

Pj Walikota Langsa, Dr (C) Syaridin, memberikan apresiasi dan penghargaan kepada SD Negeri 11 Langsa atas keberhasilan ini. “Sekolah yang berperilaku ramah lingkungan sangatlah penting karena bisa menciptakan lingkungan yang sehat dan dapat meningkatkan kualitas belajar dan prestasi belajar,” katanya.

Ia berharap prestasi ini bisa dipertahankan dan ditularkan ke sekolah-sekolah lain dalam wilayah kota Langsa. “Program Adiwiyata atau sekolah ramah lingkungan dapat dikembangkan ke sekolah-sekolah karena baik untuk pembentukan karakter siswa sebagai agen perubahan lingkungan dan menjadi pionir dalam pelestarian lingkungan. Sekolah Adiwiyata di Kota Langsa adalah korelasi dari Anugerah Adipura Kota Langsa,” ungkap Syaridin.

Baca juga beritanya  Team Rajawali Sat Reskrim Polres Muara Enim Tangkap Pelaku Kepemilikan Senjata Api Ilegal

Dengan penghargaan ini, SD Negeri 11 Langsa menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan berkelanjutan, serta menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di Aceh dan Indonesia.

Perwal

  • Bagikan