Pj Bupati Bener Meriah Dengarkan Komentar Pasien Terkait Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Bandar

  • Bagikan

BENER MERIAH | Brasnews.net

Penjabat (Pj) Bupati Bener Meriah, Drs. Haili Yoga, M.Si mendengarkan langsung komentar maupun pendapat para pasien yang mendapat pelayanan kesehatan di Puskesmas Bandar, Kabupaten setempat.

Pj Bupati Haili Yoga menyambangi Puskesmas Bandar, Selasa (14/5/2024) untuk melihat langsung proses pelayanan kesehatan bagi masyarakat di daerah itu. Sekaligus, untuk memberikan arahan kepada para pegawai Puskesmas, kantor camat serta sejumlah reje kampung di daerah itu.

Sebelum melaksanakan apel bersama aparatur pemerintahan di wilayah Kecamatan Bandar, Pj Bupati Haili Yoga meninjau sejumlah fasilitas Puskesmas Bandar dan melihat proses pelayanan kesehatan. Dia tampak beriteraksi dengan para pasien dan meminta pendapat terkait pelayanan di Puskesmas itu.

Baca juga beritanya  Rapat Koordinasi Tim Pengawas Orang Asing Kota Bitung Secara Resmi Dibuka Mantiri

Dari tiga pasien yang didatangi oleh Haili Yoga, semuanya menyatakan puas atas pelayanan yang diberikan. “kami merasa sangat diperhatikan disini pak, perawatnya juga ramah-ramah dalam melayani kami pak,”ucap Nurhayati , salah satu pasien yang mengaku sudah dua hari dirawat di ruangan tersebut.

Setelah mendengar komentar dari beberapa, pasien Pj Bupati Haili Yoga megucapkan terima kasih kepada para pegawai di Puskesmas Bandar karena menurutnya inilah yang diharapkan pemerintah daerah.

Baca juga beritanya  Pj. Bupati Bener Meriah rencanakan Pembangunan Gedung Perpustakaan di Wonosobo

“Hari ini, kami mendengar langsung dari masyarakat atas kepuasannya dalam pelayanan yang diberikan. Inilah yang diharapkan oleh pemerintah daerah, masyarakat merasa puas atas pelayanan yang kita berikan,” ucap Haili Yoga.

Ia juga mengingatkan kepada jajaran kecamatan dan reje kampung juga untuk tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Semoga kita terus berupaya memberikan pelayan terbaik, karena ini merupakan tugas utama kita sebagai pelayan masyarakat. Ketika semua terlayani dengan baik, maka akan berdampak kepada kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.

Baca juga beritanya  Mengisi Kemerdekaan Dengan Iman Taqwa Serta Syukur

Dalam kunjungan itu, Pj Bupati Bener Meriah turut didampingi oleh Kadis Kesehatan Bener Meriah, Hasimi, IB, SKM, M.Kes, Kepala Dinas Pendidikan, Ruh Akbar, SH, Camat Bandar, Iwan Pasha, S.STP, dan Direktur PDAM Tirta Bengi, Salman. (Rel/Diskominfo).

Rahmat Ramadhan

  • Bagikan