Polres Bener Meriah Lakukan Jum’at Bersih (Berbagi Kasih) Sebagai Bentuk Kepedulian Kepada Sesama

  • Bagikan

Redelong | Brasnews.net

Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat Polres Bener Meriah terus dengan rutin mengadakan kegiatan Jumat Bersih/Berkah, rutin dilaksanakan setiap hari Jumat, 24 Mei 2024.

Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K mengatakan, kegiatan Jumat Bersih ( Berbagi Kasih ) memang selalu rutin digelar Polres Bener Meriah setiap hari Jumat pada Masjid-masjid di Wilayah Hukum Polres Bener Meriah, Jumat Bersih ini merupakan bentuk rasa syukur sekaligus sebagai salah satu bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, semoga hal ini dapat membantu masyarakat.

Baca juga beritanya  Ini 8 Kabupaten Lolos Babak 8 Besar Cabor Sepak Bola

Kapolres menambahkan, selain berupa aksi sosial, kegiatan Jumat Bersih juga menjadi salah satu media untuk menyampaikan pesan-pesan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Selain memberikan nasi kotak, kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang telah selesai melaksanakan ibadah agar tertib berlalu lintas dan senantiasa mematuhi peraturan yang berlaku,” tutupnya.

  • Bagikan