Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Bripka Ismail Menjadi Pembina Upacara Di SDN Mutiara

  • Bagikan

Brasnews.net | Bener Meriah

Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Bripka Ismail melaksanakan kegiatan Polisi Negehi Sekulah sekaligus menjadi pembina upacara bendera Merah Putih hari Senin (06/11/23) dan memberikan sosialisasi kepada pelajar di SDN Mutiara Kecamatan Bandar.

Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Bandar AKP Jufrizal mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini merupakan program Polisi Negehi Sekulah, sekaligus memberikan sosialisasi kepada para pelajar.

Baca juga beritanya  Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Melaksanakan Pengecekan Ketersediaan Sembako

“Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pihak sekolah baik dewan guru ataupun siswa siswi, yang bertujuan agar Polri dapat lebih mudah untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada para pelajar” kata Jufrizal

Kapolsek melanjutkan, pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas mengajak Ara siswa siswi agar meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT, melaksanakan ibadah dan perintahnya serta menjauhi larangannya.

Baca juga beritanya  Polisi Himbau Masyarakat Untuk Ikut Menjaga Keamanan Dan Ketertiban

Kemudian Bhabinkamtibmas juga mengajak para siswa/i tidak saling mengejek, menghina (Membuli) antara satu sama lainnya. serta tidak terjerumus dalam permainan game online dan judi online. Tidak terlibat dan terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkotika serta hindari perilaku menyimpang.

“Mudah mudahan dengan rutin nya dilakukan penyuluhan ke sekolah-sekolah oleh personel Polri ini, generasi muda yang ada di Bener Meriah dapat terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan pelaku menyimpang” harap nya # Jek

  • Bagikan