Saka Wira Kartika Kodim 0119/BM: Tampil Acara Pembukaan Perkemahan

  • Bagikan

Redelong | Brasnews.net

Saka Wira Kartika Kodim 0119/BM, tampil sebagai perwakilan acara
Pembukaan Perkemahan
terpusat tingkat Kodam Iskandar Muda yang di buka oleh Pangdam Iskandar Muda IM, Mayor Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P. mengusung Tema “Bersatu Dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan Dan Lahan Basah” bertempat di Desa Janto Kabupaten Aceh Besar” Sabtu 03 Februari 2024

Baca juga beritanya  Saka Wira Kartika Kodim 0119/BM: Gelar Bukber 12 Hari Ramadhan 1445 H/2024 M.

Dandim 0119/BM Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan SE.M.Han, saat dikonfirmasi mengatakan Saka Wira Kartika Kodim 0119/BM, mewakili Kabupaten Bener Meriah mengikuti kegiatan perkemahan bakti di Bumi Perkemahan Jantho Aceh Besar diselenggarakan dari tanggal 1 s.d. 4 Februari 2024″ Ujarnya.

Dikatakan Dandim, tampilnya adik-adik dalam penyematan tanda peserta pembukaan tersebut, menandakan bahwa mereka sudah menunjukkan keberanian dan percaya dirinya.

Baca juga beritanya  DPRD Kabupaten Labuhanbatu Setujui Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

Ino” berharap, kepada kaka pembina yang turut mendampingi, semoga
kegiatan yang dilaksanakan di Aceh Besar dapat meningkatkan pengetahuan dan ilmu yang diperoleh dapat di aplikasikan dengan baik dilingkungan dimana adik-adik berada.

Tujuan TNI AD melaksanakan pembinaan Kepramukaan Saka Wira Kartika di setiap satuan jajaran teritorial agar generasi penerus bangsa ini memiliki karakter dan wawasan kebangsaan yang kuat, sehingga dimasa akan datang adik-adik pramuka mampu dan dapat melanjutkan serta mengisi kemerdekaan, yang berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945″ Pungkasnya.(Jek)

Baca juga beritanya  Polres Bireuen Bersama TNI dan Elemen Masyarakat Gelar Zikir dan Do'a Bersama Menuju Pilkada Damai 2024

Sumber : Pendim 0119/BM

  • Bagikan