Babinsa Koramil 08/Silih Nara Laksanakan Anjangsana dan Komsos di Desa Rutih

  • Bagikan

Takengon Brasnews.net – Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 08/Silih Nara Kodim 0106/Aceh Tengah, Serda Riswandi, melaksanakan kegiatan anjangsana dan komunikasi sosial (komsos) bersama Ketua RGM, Bapak Sukri, di Desa Rutih, Kecamatan Silih Nara, Kabupaten Aceh Tengah, pada Kamis (10/04/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD, khususnya melalui aparat teritorial seperti Babinsa, untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Dalam pertemuan tersebut, Serda Riswandi berdialog langsung dengan tokoh masyarakat guna mempererat silaturahmi serta menggali aspirasi dan kondisi sosial warga.

Baca juga beritanya  KEGIATAN JUM'AT CURHAT KAPOLRES NAGAN RAYA BERSAMA PENYELENGGARA PILKADA KECAMATAN, KEUCHIK GAMPONG, DAN TOKOH MASYARAKAT KEC. SEUNAGAN TIMUR, KAB. NAGAN RAYA

Menurut Serda Riswandi, kegiatan anjangsana dan komsos seperti ini sangat penting untuk membangun sinergi yang kuat antara TNI dan masyarakat, serta sebagai sarana deteksi dini terhadap potensi permasalahan yang ada di wilayah binaan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan komitmen kami sebagai aparat teritorial untuk terus hadir di tengah masyarakat serta membangun komunikasi yang baik dengan seluruh elemen warga,” ujar Serda Riswandi.

Baca juga beritanya  Babinsa Koramil 05/Permata Komsos, Ajak Warga Waspada Di Musim Penghujan

Bapak Sukri selaku Ketua RGM Desa Rutih menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan oleh Babinsa dalam menjaga keamanan dan keharmonisan di desa.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan rakyat semakin solid dan harmonis, serta mendukung terciptanya stabilitas di wilayah Kecamatan Silih Nara, khususnya Desa Rutih.

Baca juga beritanya  Dandim 0119/BM Pimpin Upacara Hari Bela Negara Ke 76

Zhara

  • Bagikan