Teluk Bintuni | Brasnews.net
3 Mei 2025 — Dukungan terhadap Operasi AB Moskona 2025 dan SAR Bintuni 2025 kembali mengalir dari para tokoh masyarakat adat Teluk Bintuni. Misi pencarian tahap ketiga terhadap IPTU Tomi Samuel Marbun yang hilang sejak Desember lalu kini mendapat dorongan moral dari Ketua Lembaga Adat 7 Suku Bintuni dan perwakilan tokoh pemuda suku Moskona.
Ketua Lembaga Adat 7 Suku Bintuni, Marden Waksin, menyampaikan dukungan penuhnya terhadap upaya pencarian tersebut. “Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian dan pemerintah daerah atas segala usaha dan kerja keras yang telah dilakukan dalam proses pencarian ini. Mudah-mudahan apa yang dikerjakan hari ini membuahkan hasil yang dapat diterima oleh semua pihak,” ungkapnya dalam pernyataan resminya.
Senada dengan hal tersebut, Agustin Soro Soemna selaku Tokoh Pemuda Suku Moskona dan Ketua Pemuda daerah setempat juga menegaskan komitmen mendukung pencarian. Ia menyoroti keterlibatan langsung Kapolda Papua Barat dan jajaran Mabes Polri dalam operasi tersebut. “Kami mendukung sepenuhnya, baik secara doa maupun dukungan moral, agar pencarian ini membuahkan hasil yang baik. Semoga Bapak Tomi dapat segera ditemukan dan kembali berkumpul bersama keluarga,” ucapnya.
Kedua tokoh ini mewakili semangat kolektif masyarakat adat dan pemuda dalam mengawal proses kemanusiaan yang telah dilakukan oleh tim gabungan kepolisian dan relawan di wilayah hutan Moskona.