Irwasda Polda Aceh Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025

  • Bagikan

Banda Aceh Brasnews.net Irwasda Polda Aceh Kombes Pol. Djoko Susilo, S. I. K., S. H, mewakili Kapolda Aceh menghadiri pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025, Rabu, 12 Maret 2025.

Aceh Ramadhan Fesstival 2025 digelar dari 12-17 Maret 2025 di pelataran Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, ucap Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Joko Krisdiyanto, S. I. K.

Baca juga beritanya  Tindakan cepat dari Bripka Indias dalam memberikan pertolongan pada korban kecelakaan

Pembukaan festival itu juga dihadiri Gubernur Aceh dan sejumlah pejabat lainnya, sambung Kabid Humas.

Digelarnya event tersebut dapat membangkitkan ekonomi dan momen penting bagi pelaku UMKM untuk mempromisiikan produk-produk unggulan mereka, tambah Kabid Humas.

Festival itu juga sangat kental budaya Aceh dan kaya akan nilai-nilai islami serta dapat berpeluang untuk mengembangkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Aceh, jelasnya.

Baca juga beritanya  Kapolres Bireuen Hadiri Pengambilan Sumpah Jabatan Dan Pelantikan Pj Bupati Bireuen

Festival yang digelar Pemerintah Aceh, sebut Kabid Humas, juga menjadi bagian dari Kharisma Event Nusantara (KEN) 2025 yang merupakan kalender event nasional Kementerian Pariwisata Republik Indonesia.

Polda Aceh bersama jajarannya sangat mendukung dan siap memberikan pengamanan maksimal selama berlangsungnya event tersebut, kata Kabid Humas mengakhiri keterangannya.(*)

 

  • Bagikan