Kasdim: Hadiri Upacara Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51

  • Bagikan

Brasnews.net | Bener Meriah

Kepala Staf Kodim Mayor Inf M. Indra Syahputra Bersama bersama Forkopimda hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Ke – 51 di lapangan Upacara Sekda, Kompleks Perkantoran Desa. Serule kayu Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah” Senin 9 Oktober 2023

Dandim 0119/BM Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan SE.M.Han, yang diwakili kepala Staf Kodim Mayor Inf M. Indra Syahputra, usai menghadiri kegiatan tersebut saat dikonfirmasi menyampaikan” Selamat hari PKK yang Ke – 51 dengan mengusung tema *Bergerak bersama menuju keluarga sejahtera dan tangguh mewujudkan Indonesia Tumbuh* tanpa kenal lelah mendukung beragam program kerja pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat.” Ujarnya

Lanjutnya” Kesatuan Gerakan PKK meski tidak digaji, namun PKK telah mampu merealisasikan program nyata dengan maksimal. Melalui program PKK pada era masa kini terus berbuat dimana kebersamaan dan keterpaduan yang harus kita curahkan untuk peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat secara keseluruhan.

Dikatakan Kasdim”. Kami sangat mengapresiasi yang setinggi- tingginya kepada TP-PKK, mulai dari tingkat kampung, kecamatan sampai dengan kabupaten yang sudah berperan aktif secara bersama instansi terkait dalam mengkampanyekan gerakan masyarakat (germas), lomba dapur sehat, guna mengatasi stunting.

Kita berharap”. Dengan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke – 51 tahun ini, terus mengevaluasi sehingga kekurangan selama ini dapat disempurnakan tentunya bersinergi dan berkolaborasi bersama mitra kerja yang ada di wilayah masing” Pungkasnya.

Kaperwil Aceh

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *