Kejari Bener Meriah Gelar Tennis Tournament Kajari Cup

  • Bagikan

Bener Meriah | Baranews.net

Kejaksaan Negeri (Kejari) Bener Meriah, menggelar Tennis Tournament Kajari Cup dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Bener Meriah ke-20. Turnamen tersebut, berlangsung di lapangan tenis Kejari yang dibuka Pj Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si Sabtu (23/9/2023).

Pj Bupati Haili Yoga mengapresiasi Kajari Bener Meria karena menjadi orang yang pertama mengambil bagian dalam menyemarakan HUT Kabupaten Bener Meriah. Even Kejari Bener Meriah itu, diikuti peserta dari berbagai daerah diantaranya Kabupaten Aceh Utara, Gayo Lues, dan Kabupaten Aceh Tengah.

Baca juga beritanya  Babinsa Pantau Wilayah Binaan Dengan Komsos Bersama Warga

“Saya atas nama pribadi dan pemerintah daerah, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak Agus Suroto, SH.,MH selaku Kepala Kejaksaan Negeri Bener Meriah karena telah mengambil bagian dalam meramaikan hari jadi Kabupaten Bener Meriah” ujarnya.

Pada pembukaan turnamen itu, dihadiri juga oleh unsur Forkopimda dan Forkopimda Plus Kabupaten Bener Meriah, Pj Ketua TP-PKK, Risnawati, S.Sit., dan sejumlah kepala SKPK dilingkungan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah yang turut meramaikan pertandingan. (Rel/Diskominfo).

Baca juga beritanya  Brigade Anak Serdadu DPC Medan Utara Melaksanakan Kegiatan Jum'at Barokah

Rahmat R.

  • Bagikan