Redelong – Brasnews.net Dalam rangka menyemarakkan dan menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 79 pada 17 Agustus 2024 mendatang. Markas Kodim 0119/BM berbenah dengan pemasangan bendera merah putih dan umbul-umbul.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh beberapa anggota dipimpin Kapok Tuud Kodim 0119/BM Peltu Saifullah di Makodim 0119/BM Jl. Jalur Dua Desa Wonosobo, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten Bener Meriah, Kamis (01/08/2024).
Dandim 0119/BM Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan, S.E.,M.Han., mengatakan. Pemasangan Bendera Merah Putih dan umbul-umbul merupakan upaya Kodim 0119/BM dan Koramil Jajarannya memberikan contoh kepada masyarakat dalam menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI ke 79 (17 Agustus 2024) mendatang.
“Kita sebagai warga Negara Indonesia memaknainya sebagai bentuk rasa syukur atas rahmat dan nikmat kemerdekaan yang telah di anugerahkan dari Tuhan Yang Maha Esa kepada seluruh Rakyat Indonesia, dan juga sebagai wujud penghormatan kepada para pahlawan yang gugur dalam merebut Kemerdekaan Republik Indonesia, Ujarnya.
Lanjutnya, kita juga instruksikan kepada Koramil jajaran untuk himbauan kepada masyarakat maupun melalui media sosial (Medsos) memasang Bendera Merah Putih dan umbul-umbul untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 79 tahun 2024, pungkasnya.
Zhara