Kodim 0201/Medan Melaksanakan Apel Razia Genk Motor Dan Antisipasi Tawuran di Wilayah Hukum Polsek Labuhan

  • Bagikan

Belawan -Brasnews.net

Personal Kodim 0201/Medan pada hari Sabtu dan Minggu ( 08 – 09 Juni 2024) pada Pukul 23.30 melaksanakan kegiatan apel, Giat ini untuk melakukan Patroli/Razia Genk Motor dan Aksi Tawuran di wilayah hukum Polsek Medan Labuhan dibawah pimpinan Waka Polres Pelabuhan Belawan ( Kompol Aris Fianto S. SOS ) yang bertempat di Halaman Polsek Medan labuhan.

Baca juga beritanya  Belum Seumur Jagung, Jalan Lingkungan PUPR Tuai Keluhan Masyarakat

Pada kegiatan ini hadir dari Personel
Kodim 0201/Medan sebanyak 4 orang, dari Polsek Medan Labuhan sebanyak 50 orang dan dari Kecamatan / Kelurahan 30 orang.

Pada apel tersebut disampaikan razia/patroli dilaksanakan pada Sektor Wilayah
Medan labuhan, Medan Deli, Labuhan Deli dan Medan Marelan, semua ini untuk antisipasi terjadinya Begal oleh Genk Motor dan untuk memberikan keamanan pada masyarakat.

Baca juga beritanya  Pelatihan Digital Marketing dan Literasi Keuangan UMKM

Patroli dilakukan sesuai rute yang telah ditentukan pada Pukul 00:00 wib s/d selesai dan hasil dari kegiatan ini tidak ada nya ditemukan Genk Motor dan Anak – Anak muda yang tawuran.

Salah satu masyarakat yang dimintai keterangan oleh media, mengatakan kami masyarakat sangat berharap kepada TNI dan Polri untuk terus melakukan kegiatan patroli ini agar rasa kenyamanan dapat kami rasakan.(Combat)

  • Bagikan