Polantas Lhokseumawe Beri Rasa Aman Kepada Siswa Melalui Strong Poin Siang

  • Bagikan

Lhokseumawe | Brasnews.net 

Dalam upaya untuk meningkatkan keamanan siswa di jalan raya, Polantas Lhokseumawe melaksanakan strong poin di titik penggal SMP Negeri 7 Kota Lhokseumawe, Rabu (8/11/2023).

“Strong poin siang ini untuk mengoptimalkan pengawasan terhadap kelancaran arus lalu lintas dan memberikan perlindungan ekstra kepada siswa terutama pada jam pulang sekolah,” ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto melalui Kasat Lantas, AKP Ridho Rizki Ananda.

Baca juga beritanya  Bener Meriah Tampilkan Sederet Potensi Daerah di Ajang Pekan Kebudayaan Aceh

Lanjutnya, strong poin atau pengaturan lalu lintas siang ini merupakan bagian dari inisiatif Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pendidikan. “Kami ingin memastikan bahwa siswa kita dapat pulang dengan aman setiap harinya,” pungkas kasat.

Kata kasat Lantas, kegiatan serupa akan terus dilaksanakan secara berkala di berbagai titik strategis di sekitar sekolah-sekolah di Kota Lhokseumawe. Kehadiran Polantas diharapkan tidak hanya sebagai pengatur lalu lintas, akan tetapi juga sebagai pelindung bagi generasi muda yang sedang dalam perjalanan pulang setelah menuntut ilmu.(*)

  • Bagikan