Brasnews.net | Bener Meriah
Dalam rangka menjelang Pemilu 2024, Polres Bener Meriah beserta Polsek jajaran dan Subdenpom IM/1-7 Bener Meriah gelar razia di Wilayah Hukum Polres Bener Meriah, Sabtu (14/10/2023)
Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H, S.I.K. melalui Wakapolres Bener Meriah Kompol Fauzi, S.E, S.I.K. menyampaikan kegiatan ini bertujuan mencegah adanya gangguan Kamtibmas dan menjaga situasi yang kondusif menjelang Pemilu 2024 di Kabupaten Bener Meriah.
Kemudian dalam razia ini, pengendara roda 2 dan roda 4 serta mobil pengangkut barang juga diperiksa kelengkapan surat-surat kendaraan.
Pada kegiatan tersebut, sasaran utama yaitu pengecekan kendaraan dan barang barang bawaan seperti senjata tajam, narkoba dan barang terlarang lainnya.
Selain itu, kegiatan ini juga dilaksanakan teguran kepada pengguna kendaraan bermotor yang tidak memakai helm dan plat kendaraan.(MZ)